FAIDAH RINGKAS
Apakah anda masih bingung tentang ini ?
Rasulullah ﷺ bersabda :
لن يدخل الجنة أحد بعمله
"Seorang itu tidak akan masuk surga dengan amalannya"
Padahal Allah ta'âla berfirman :
ٱلَّذِينَ تَتَوَفَّىٰهُمُ ٱلْمَلَٰٓئِكَةُ طَيِّبِينَ ۙ يَقُولُونَ سَلَٰمٌ عَلَيْكُمُ ٱدْخُلُوا۟ ٱلْجَنَّةَ بِمَا كُنتُمْ تَعْمَلُونَ
Orang-orang yang diwafatkan dalam keadaan baik oleh para malaikat dengan mengatakan (kepada mereka):
"Salaamun'alaikum, masuklah kamu ke dalam surga itu disebabkan apa yang telah kamu kerjakan".
[QS An-Nahl Ayat 32 ]
Jawabnya :
Huruf ب -ba'- bisa bermakna sebagai berikut
1. Ba' badaliyyah (Pengganti / ditukar) contoh pada hadits di atas
Contoh lain ba' badaliyyah
بعتك الثوب بدرهم
"Aku membelikanmu baju dengan 1 dirham"
2. Ba' sababiyyah (sebab) contohnya pada ayat di atas
...ٱدْخُلُوا۟ ٱلْجَنَّةَ بِمَا كُنتُمْ تَعْمَلُونَ
"....Masuklah kamu ke dalam surga itu disebabkan apa yang telah kamu kerjakan"
Sehingga makna hadits bahwa kita tidak akan masuk surga dengan amalan kita adalah amalan kita ditukar dengan surga maka itu tidak akan mungkin tercapai
Adapun amalan kita hanyalah sebagai sebab kita masuk surga.
[Faidah Tafsir Syaikh Muhammad bin Sholih Al-Utsaimin -rahimahullah-]
Ustadz nurhadi nugroho