Sabtu, 17 Februari 2024

ILMU_dan_KRITIKANSyaikh Dr. Rabi' bin Hadi Al Madkhali حفظه الله mengatakan

#ILMU_dan_KRITIKAN

Syaikh Dr. Rabi' bin Hadi Al Madkhali حفظه الله mengatakan :

ما يقوله أهل الأهواء عن أهل السنة أن شغلتهم الردود غير صحيح، بل هم مشتغلون بالعلم النافع ثم يردون على أهل الأهواء والبدع عند الحاجة إلى ذلك، وهذا شرف لهم لأن من باب النصيحة لله ولكتابه ولأئمة المسلمين وعامتهم، وسير منهم على طريقة السلف في حماية دين الله.

"Apa yang dinyinyirkan para pengekor hawa nafsu terhadap Ahlis Sunnah bahwa kerjaan mereka hanya rudud -ngebantah dan kritik terus- sunggu ini tidak benar, bahkan Ahlus Sunnah disibukkan dengan ilmu yang bermanfaat kemudian membantah ahlul bid'ah dan pengekor hawa nafsu ketika dibutuhkan saja; ini adalah tugas mulia bagi Ahlis Sunnah, karena hal itu sebagai nasehat kepada Allah, kitabNya, para pemimpin dan umat secara umum, serta meniti jalan salaf dalam menjaga agama Allah". [Al Majmu' 14/266]

♦ ------------
Ahli Ilmu dan Penuntut Ilmu Salafiyyin realitanya mereka sibuk dengan ilmu, mengajar, mendidik, berdakwah, menulis dll.. hanya sebagian Ahli Ilmu dan Thullab Ilmi yang konsen membantah dan mengkritik penyimpangan dan bid'ah-bid'ah, itupun mereka tetap tidak meninggalkan kesibukan majlis Ilmunya جزاهم الله خيرا وبارك في جهودهم.

Maka kesimpulan terkait rudud -bantah dan kritik- ada beberpa hal penting :

1. Bantahan dan kritik ilmiyyah adalah bagian daripada ilmu.
2. Ulama memiliki cara dalam membantah dan mengkritik kadang dengan terus terang menyebut perbuatan dan pelakunya, kadang cukup perbuatan tanpa pelakunya; kadang juga hanya sindiran.
3. Jika seorang dai anti kritik atau nasehat maka ini akan berbahaya bagi diri dan dakwahnya. 
4. Kritik dan masukan itu bentuk kasih sayang dan harapan agar tidak jatuh berulang kali.
5. Membantah kesalahan atau bid'ah adalah termasuk prinsip Ahlis Sunnah.
6. Adanya bantahan karena adanya hal-hal yang perlu diluruskan, sedangkan bantahan dan kritikan tidak mesti menjatuhkan kedudukan pelakunya. 
7. Banyak orang sanggup menerima pujian tapi sedikit yang siap dikritik dan menerima bantahan.
8. Jika kesalahan dan penyimpangannya ditampakkan terang-terangan bahkan dijadikan panutan, maka bantahan dan kritikan tidak disyaratkan langsung kepada pelakunya dan secara rahasia tapi boleh terang-terangan. 
9. Ulama membedakan antara membantah kesalahan penguasa dengan kesalahan dai-dai dan ahli ahwa'.
10. Tugas mengkritik dan membantah adalah tugasnya ahli ilmu dan penuntut ilmu yang memiliki hujjah.
----------------
Semoga bermanfaat, dan jika antum jumpai tulisan atau ucapan ana salah dan keliru silahkan bantah dan kritik dengan hujjah jangan sungkan karena itu lebih baik, dan bentuk kasih sayang.
وفق الله الجميع لكل خير وثبتنا على التوحيد والسنة،.