Jumat, 10 Mei 2024

Nabi Booti

Ada dan banyak dijual di sekitar Masjid Sayyidusy Syuhada', Uhud Madinah. 

Melanjutkan rasa penasaran dan keinginan membawa ke Indonesia untuk oleh-oleh, akhirnya tadi malam saya dapatkan beberapa info berikut.. 

Sebelumnya, dari 3 toko yang saya kunjungi ternyata ketiganya semuanya menjual apa yang saya cari, cukup dengan bilang "Nabi Booti". Ternyata mereka langsung tau dan barang ini cukup dikenal oleh mereka orang Madinah, katanya.

Sambil lihat dan mengecek, berlanjut ngobrol dengan salah 1 penjualnya, pas ada yang datang pembeli (suami istri dari Pakistan) langsung mengambil 2 bungkus plastik dengan mengatakan "Nabi Booti".

Selanjutnya, insyaallah saya berencana membawanya di akhir bulan ini atau awal bulan Juni. Adapun bagi kemarin yang ingin dan berminat, silakan hubungi nomor WA https://wa.me/6282333322201, tetapi maaf jumlah terbatas.

_____
Tentang "Nabi Booti", dikatakan penamaan ini dari orang Pakistan, adapun nama aslinya adalah Usybatul Madinah (عشبة المدينة ).
Berikut beberapa info dari 3 penjual plus info tambahan dari google/youtube yang cukup banyak, cukup ketik عشبة المدينة للحمل 
atau "Nabi Booti for Pregnancy".

Tanaman ini memiliki panjang berkisar 70-100 cm tumbuh di Madinah, Arab Saudi dan dari sini disebut عشبة المدينة rumput/tanaman/herbal Madinah. 
Daunnya hijau dengan bunga kuning. Memilki rasa pahit dengan aroma mirip kelapa.

CARA MENGKONSUMSI 
● Pertama: Keringkan daun ini dengan dijemur.
● Kedua: Dicuci sampai bersih.
● Ketiga: Rebus/masukkan daun ini ke air mendidih atau air panas.
● Keempat: Sajikan dan siap diminum oleh istri. Bisa juga dicampur dengan susu/madu/teh. Cukup 1x atau 2x sehari.
● Kelima: Disarankan diminum beberapa saat sebelum berhubungan suami istri.

Disebutkan manfaat dari Usybatul Madinah ini:
1. Mengobati masalah sindrom ovarium polikistik/PCOS (gangguan hormon yang terjadi pada perempuan di usia subur).
2. Membantu mengatur siklus menstruasi, membersihkannya dari kotoran, bakteri, dan cairan berbahaya.
3. Membantu dalam kasus kesulitan hamil dan infertilitas (gangguan kesuburan).
4. Sering digunakan sebagian perempuan di masa nifas (pasca melahirkan) untuk mengatur dan membersihkan rahim dari sisa darah, kotoran, bakteri, dan mikroba yang tertinggal.
5. Sebagian perempuan menggunakannya dalam kasus kematian janin di dalam rahim, untuk membersihkan rahim dari sisa-sisa janin, darah, dll.

Catatan penting: Sebelum mengkonsumsi Usybatul Madinah ini, pastikan bahwa tidak ada kehamilan di dalam rahim.

_____
Ingat, ini sebatas ikhtiar dan semoga Allah Ta'ala mudahkan serta karuniakan keturunan/anak yang menyejukkan pandangan, shalih, dan shalihah untuk kaum muslimin dan muslimat sekalian.
Ustadz Mustaqim