Tidak ada yang merasa aman dari fitnah, baik fitnah syahwat maupun syubhat.
Makanya Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam senantiasa mengajarkan umatnya untuk memanjatkan do’a keistiqomahan.
يا مقلب القلوب ثبت قلبي على دينك
"Wahai Dzat yang membolak-balikkan hati, tetapkanlah hatiku diatas kebenaran agama-Mu”.
Fitnah ketika datang tidak memandang siapapun dia, jahil, alim, kaya, miskin, pria, maupun wanita.
Fitnah harta, fitnah wanita, fitnah popularitas, fitnah kedudukan, dan apa saja.
Dan guru kami, salah satu mufti Masjid Mabawi Prof. Dr. Abdullah bin Sulaiman Al Ghufaily juga mengingatkan hal yang sama ketika membuka kelas doktoral aqidah di Universitas Islam Madinah beberapa pekan lalu, hati-hati terhadap fitnah, tidak ada yang merasa aman darinya.
نسأل الله تعالى التوفيق والسداد
Madinah, 8 Robi’ Tsani 1446 H.
Abdullah Parson