Selasa, 22 Oktober 2024

Siapa yang menyebarkan kemungkaran, maka dia telah membantu menghancurkan Islam

Arab Saudi tidaklah sempurna. Bahkan mungkin semakin jauh dari sempurna.

Tapi saya tidak akan membantu musuh Islam bergembira dengan ikut mencela negara tersebut.

Karena mencela tidak mengubah kemungkaran yang ada. Itu bukan bagian dari nahi munkar.

Sebagian salaf mengatakan:

من أشاع منكرًا فقد أعان على هدم الإسلام

"Siapa yang menyebarkan kemungkaran, maka dia telah membantu menghancurkan Islam"

Syaikh Ushaimi menegaskan:

فما يقع من تناقل صور المنكرات عبر وسائل التواصل الاجتماعي محرمٌ شرعاً؛ لأنه من إذاعة المنكر

"Maka tindakan sharing berbagai kemungkaran melalui media sosial merupakan hal yang diharamkan syariat karena termasuk menyebarkan kemungkaran."
Ustadz ristiyan ragil