Senin, 19 Juli 2021

kisah Imam Ibu Mubaarak bersama murid murid beliau, saat itu beliau bersama muridnya sedang berada di tengah kancah peperangan...

Saat ku tertidur  di ruang tengah, di tengah malam yang dingin aku didatangi sosok putih...

Sosok putih tersebut menghampiri tepat di sampingku, ia mendekat dan dia menutup tubuhku dg kain yang ia bawa, hal Itu menyebabkanku terjaga dari tidur...

Kemudian sosok putih itu meninggalkanku, ia menuju arah kiblat, sambil sedikit menjinjingkan mukena putihnya yang menjulur ke lantai, seraya kembali ketempat sujudnya...

Beliau adalah cinta pertamaku, seorang ibu yang gigih dalam mendidikku...

Hal ini mengingatkan ku kepada kisah Imam Ibu Mubaarak bersama murid murid beliau, saat itu beliau bersama muridnya sedang berada di tengah kancah peperangan...

Beliau bertanya kepada para muridnya :

"تعلَمون عملاً أفضلَ مما نحن فيه؟ قالوا: ما نعلم ذلك! قال: أنا أعلمُ، قالوا: فما هو؟ قال: رجُل مُتَعفِّف ذو عائلةٍ، قامَ من الليل، فنظَر إلى صِبيانه نيامًا مُتَكشِّفين، فستَرهم وغطَّاهم بثوبِه، فعَمَلُه أفضلُ مما نحن فيه".

" Taukah kalian, bahwa di sana ada amalan yang lebih utama dari (amalan jihad) yang sedang kita lakukan? Mereka menjawab, kami tidaklah mengetahuinya (bahwa ada di sana amalan yang lebih utama dari hal ini) , Ibnu Mubarak kemudian mengatakan : Aku tahu, merekapun bertanya: Apakah itu ? Beliau menjawab : Yaitu seorang laki laki yang menjaga kehormatannya (dari hal yang haram, juga tidak meminta minta) ia memiliki keluarga, tatkala Ia bangun di tengah malam, dan  ia melihat putranya tidur (kedinginan) tanpa mengenakan pakaian, maka ia tutup dan selimut anaknya tersebut dengan pakaiannya, maka amalannya ini lebih utama dari (jihad) yang saat ini kita lakukan... "

Subhanallah, semoga Allah membalas beliau dengan kebaikan dari sisiNya...

الله يحفظها ويطيل عمرها ويعطيها الصحة والعافيه

Semoga Allah menjaga beliau, memanjangkan umur beliau dalam hal yang bermanfaat, dan mengkaruniakan kesehatan dan keselamatan...

Amiin... 

Sumber kisah Ibnu Mubaarak : 
رابط الموضوع: https://www.alukah.net/sharia/0/60383/#ixzz711foBh00
Ustadz Ihsan