Sabtu, 14 September 2024

MENJAGA KEPRIBADIAN DALAM BERDAGANG

MENJAGA KEPRIBADIAN DALAM BERDAGANG

Syaikh Utsaimin berkata : jika temanmu ingin membeli sesuatu darimu, maka berilah untuknya harga pokoknya, atau kurang darinya, atau hadiahkan untuknya, karena hal ini termasuk akhlak mulia. 

Abu Qilabah berkata : "bukan termasuk muruah (kepribadian yang baik), seseorang mencari keuntungan atas temannya" (RAUDHATUL 'UQALAA') 

Catatan penerjemah : Nabi shallaahu 'alaihi wa sallama ketika diberi tunggangan oleh Abu Bakar ketika hendak hijrah, Nabi menolak kecuali dengan harga, artinya Nabi shallaahu' alaihi wa sallama membelinya dan tidak gratisan. Artinya pembeli dan penjual saling menjaga muruah (kepribadian).