Apa yang Tersisa bagi Manusia pada Hari Kiamat
Manusia akan melupakan segala kenikmatan dan kesengsaraan yang dialaminya di dunia pada Hari Kiamat. Yang tersisa hanyalah apa yang telah dia kerjakan dengan tangannya. Dalam Shahih Muslim Nabi ﷺ bersabda:
“Akan didatangkan orang yang paling menikmati dunia dari kalangan penduduk neraka pada Hari Kiamat, lalu ia dicelupkan ke dalam neraka sejenak, kemudian dikatakan kepadanya: ‘Wahai anak Adam, apakah kamu pernah melihat kebaikan sedikit pun? Apakah kamu pernah merasakan kenikmatan sedikit pun?’ Maka ia menjawab: ‘Tidak, demi Allah, wahai Rabb.’ Dan didatangkan orang yang paling menderita di dunia dari kalangan penduduk surga, lalu ia dicelupkan ke dalam surga sejenak, kemudian dikatakan kepadanya: ‘Wahai anak Adam, apakah kamu pernah melihat kesengsaraan sedikit pun? Apakah kamu pernah merasakan kesulitan sedikit pun?’ Maka ia menjawab: ‘Tidak, demi Allah, wahai Rabb, aku tidak pernah merasakan kesengsaraan sedikit pun, dan aku tidak pernah merasakan kesulitan sedikit pun.’”
Jika orang yang paling banyak menikmati dan yang paling menderita diantara manusia berkata demikian, bagaimana lagi dengan yang lainnya?!
📙 Faedah dari kitab Laṭā'if al-Fawā'id karya Syaikh Dr. Sa'ad al-Khatslan.
Ustadz didik suyadi