Sabtu, 31 Agustus 2024

Saudi dengan Tauhidnya, ada Peran Wanita Shalehah di belakangnya.

Saudi dengan Tauhidnya, ada Peran Wanita Shalehah di belakangnya.

Syaikh Ṣhaliḥ Fauzan al-Fauzan hafidzahullah menyebutkan kisah Ibnu Saud dan istrinya:

“Istri dari Pangeran Muhammad bin Saud mendengar kabar tentang kedatangan seorang ulama (Syaikh) dan Allah membimbingnya, dia mendengar tentang dakwah Syaikh ini serta meyakini kebenarannya. 

Dia berkata kepada suaminya,

"Ulama ini yang datang ke negerimu adalah rezeki dan pemberian dari Allah. Manfaatkanlah kesempatan ini sebelum orang lain mengambilnya." 

Dia terus meyakinkan suaminya hingga akhirnya Pangeran Muhammad bin Saud setuju dengan pendapat istrinya.

Pangeran berkata, "Katakan padanya untuk datang kepadaku." 

Namun, istrinya menjawab, "Jangan begitu. Jika kamu memintanya datang, orang-orang mungkin akan berpikir kamu ingin menyiksanya atau membunuhnya. Sebaiknya, kamu yang mendatanginya, agar orang-orang menghargainya." 

Lihatlah betapa bijaksananya wanita ini, semoga Allah merahmatinya. 

Maka, Pangeran pun pergi ke rumah Ibn Suwailem (muridnya Syaikh Muhammad bin Abdul Wahhab). 

Saat itu, Ibn Suwailem khawatir dengan keselamatan Syaikh, dan ketika Pangeran datang, kekhawatirannya semakin besar. 

Namun, Pangeran masuk menemui Syaikh, memberi salam, dan mendengarkan apa yang disampaikan Syaikh. Allah membuka hatinya untuk menerima dakwah tersebut, dan ia pun berjanji untuk mendukung Syaikh serta berjuang bersama-sama. 

Mereka pun sepakat untuk bekerja sama.

Sejak saat itu, dakwah mulai berkembang. 

Allahu Akbar.

Lihatlah dibalik kemakmuran negeri Tauhid ada peran wanita Shalihah di dalamnya yang mendukung dan menghormati suaminya. 

— Sumber : Syarah Aqidah al-Imam al-Mujaddid Muhammad bin Abdul Wahhab at-Tamimi rahimahullah hlm. 12 oleh Syaikh Prof. Dr. Shalih Fauzan al-Fauzan, Cet. Dar Minhaj Riyadh KSA
Ditulis oleh : Andre Satya Winatra
Tembilahan, 24 Shafar 1446 H

📌 Silakan Ikuti Tinta Ilmu dan Fawaid Ilmiyyah

📂 Channel Whatsapp:
https://chat.whatsapp.com/HIdbkDrXWTCDHNs0GaaQeX

📁 Channel Telegram:
https://t.me/catatanAndreSatyaWinatra