Jumat, 10 Maret 2023

3 Puteri Ulama Besar ini Meninggal Dunia karena Penyakit Tha'un (wabah)

3 Puteri Ulama Besar ini Meninggal Dunia karena Penyakit Tha'un (wabah)

-----

Siapa yang tidak kenal dengan Al Hafizh Ibnu Hajar Al-'Asqalani rahimahullah seorang ulama besar pemilik nama asli Ahmad bin Ali yang wafat pada tahun 852 H, sang penulis kitab Bulughulmaram dan Fathul Bari Syarh Shahih Bukhari yang terkenal itu. 

Tahukah anda jika tiga puteri beliau meninggal dunia karena penyakit tha'un (wabah)?

Al Hafizh As Sakhawi mengisahkan dalam Al Jawaahir wa ad durar sebagaimana dinukil oleh pentahqiq (peneliti) salah satu kitab Ibnu Hajar yang berjudul 'badzlul maa'un fi fadhli tha'un:

"Allah berkehendak tiga puteri Al Hafizh (Ibnu Hajar) meninggal dunia karena penyakit tha'un. Dua puteri beliau yang bernama Fathimah dan 'Aliyah meninggal dunia disebabkan wabah ini pada tahun 819 H. Sementara puteri sulung beliau yang bernama Zain Khaatun meninggal dunia disebabkan sakit yang sama  dalam kondisi sedang mengandung pada tahun 833 H." (Muqaddimah tahqiq kitab Badzlul Maa'un fi Fadhli At Thaa'uun, hal. 9)

Dan konon katanya peristiwa di atas menjadi sebab Al Hafizh menulis kitab berjudul 'Badzlul Maa'uun fi Fadhli At Thaa'uun', meski demikian pentahqiq kitab ini (Abu 'Ishaam Abdul Qaadir Al Kaatib) tidak berani memastikan hal itu, sebagaimana yang beliau jelaskan di muqaddimah kitab hal. 43-44. Namun tetap, kematian tiga puteri sang Hafizh disebabkan tha'un sepertinya berpengaruh besar pada diri beliau.

Seringkali kita mendengar kebesaran seorang ulama dan kita rasakan keberkahan ilmunya, namun kita tidak tahu ujian apa yang Allah berikan kepadanya sehingga Allah menggangkat derajatnya dan namanya tetap harum untuk kita kenang.

-----
Lanlan Tuhfatul Lanfas
Lembang, KBB
Ahad, 13 Rajab 1441 H/8 Maret 2020 M
-----

Link download kitab:
بذل الماعون في فضل الطاعون

https://archive.org/details/Library.mmn_20150901

Mengenai biografi ketiga puteri Ibnu Hajar di atas, bisa dibaca 2 kitab karangan murid beliau, As Sakhawi:

الجواهر والدرر في ترجمة شيخ الإسلام ابن حجر
(halaman 3/1208, 3/1210، 3/1211)

الضوء اللامع لأهل القرن التاسع
(halaman 12/51, 12/85, 12/88)