Barangsiapa menginginkan pekerjaan, rumah, dan menikah, maka perbanyaklah dari do'a ini yang terdapat dalam firman-Nya ta'âlâ:
"Rabbi inniy limâ anzalta ilayya min khairin faqîr (wahai Rabb ku sesungguhnya Aku butuh kepada kebaikan yang Engkau turunkan kepadaku)."
(QS. Al-Qashash 28: 24)
Ibnu 'Âsyûr rahimahullâh berkata:
"Kalimat ini komprehensif (menyeluruh) untuk syukur, pujian, dan do'a. Dan sungguh dengan kalimat ini Allâh telah memberi rizqi kepada Mûsâ 'alaihissalâm istri, rumah, dan pekerjaan."
[At-Tahrîr Wat Tanwîr 20/388]
FB Penerjemah: Dihyah Abdussalam
IG Penerjemah: @mencari_jalan_hidayah