Selasa, 14 Maret 2023

tafsir surat at taghobun ayat 14

Surat At-Taghabun Ayat 14
يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓا۟ إِنَّ مِنْ أَزْوَٰجِكُمْ وَأَوْلَٰدِكُمْ عَدُوًّا لَّكُمْ فَٱحْذَرُوهُمْ ۚ وَإِن تَعْفُوا۟ وَتَصْفَحُوا۟ وَتَغْفِرُوا۟ فَإِنَّ ٱللَّهَ غَفُورٌ رَّحِيمٌ

Arab-Latin: Yā ayyuhallażīna āmanū inna min azwājikum wa aulādikum 'aduwwal lakum faḥżarụhum, wa in ta'fụ wa taṣfaḥụ wa tagfirụ fa innallāha gafụrur raḥīm

Artinya: Hai orang-orang mukmin, sesungguhnya di antara isteri-isterimu dan anak-anakmu ada yang menjadi musuh bagimu maka berhati-hatilah kamu terhadap mereka dan jika kamu memaafkan dan tidak memarahi serta mengampuni (mereka) maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah

14. عَدُوًّا لَّكُمْ(menjadi musuh bagimu)
Yakni mereka dapat menyibukkan kalian dari amal kebaikan.
Sebab turunnya ayat ini adalah sekelompok orang yang ada di Makkah masuk Islam dan ingin berhijrah, namun istri dan anak mereka tidak membiarkan mereka pergi.
Mujahid mengatakan tentang ayat ini: Demi Allah, istri dan anak-anak mereka tidak memusuhi mereka di dunia, namun rasa cinta kepada mereka menjadikan mereka melakukan hal haram dan memberikannya kepada mereka.

فَاحْذَرُوهُمْ ۚ( maka berhati-hatilah kamu terhadap mereka)
Yakni berhati-hatilah kalian dari istri dan anak kalian agar kecintaan kalian kepada mereka tidak mempengaruhi ketaatan kalian kepada Allah. Dan janganlah kasih sayang kalian kepada mereka menjadikan kalian mencari rezeki dengan kemaksiatan kepada Allah.

وَإِن تَعْفُوا۟ وَتَصْفَحُوا۟ وَتَغْفِرُوا۟( dan jika kamu memaafkan dan tidak memarahi serta mengampuni (mereka))
Yakni memaafkan dosa yang telah mereka lakukan, dan tidak menghina mereka karena dosa itu, serta menutupi dosa tersebut.

فَإِنَّ اللَّـهَ غَفُورٌ رَّحِيمٌ(maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang)
Yakni pengampun dan penyayang kepada kalian dan mereka.
Dikatakan bahwa jika seseorang yang dihalangi istri dan anaknya untuk berhijrah kemudian melihat orang lain mendahuluinya dalam berhijrah dan mempelajari agama maka ia berkeinginan untuk menyiksa anak dan istrinya.
Referensi : https://tafsirweb.com/10958-surat-at-taghabun-ayat-14.html


Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

14- 15. Ini adalah peringatan dari Allah untuk orang-orang yang beriman agar tidak terpedaya oleh istri dan anak, karena sebagian dari mereka itu adalah musuh. Dan musuh itu (hakikatnya) adalah orang yang menghendaki kejelekan bagi kalian. Tugas kalian adalah bersikap waspada dari orang yang sifatnya seperti ini. Jiwa diciptakan dengan tabiat mencintai istri dan anak. Karena itu Allah memberikan nasihat untuk para hambaNya agar membatasi rasa cintanya yang tunduk pada kemauan istri dan anak itu, karena di dalamnya terdapat larangan syari. Allah juga mendorong para hambaNya agar menunaikan perintah-perintahNya dan agar lebih mengedepankan ridhaNya, karena Allah memiliki pahala yang besar yang mencakup berbagai cita-cita tinggi dan kecintaan-kecintaan yang mahal. Allah juga mendorong agar para hamba-hambaNya lebih mengutamakan akhirat daripada dunia yang fana dan akan lenyap ini. Mengingat larangan untuk menuruti kemauan istri dan anak yang bisa membawa dampak buruk dan peringatan dari hal itu mungkin disalahpahami sebagian orang yang memahami harus bersikap kasar terhadap istri dan anak dan menghukum mereka, Allah memerintahkan mereka agar waspada serta memaafkan mereka, karena dalam hal ini terdapat berbagai maslahat yang tidak terhitung jumlahnya. Allah berfirman, “Dan jika kamu memaafkan dan tidak memarahi serta mengampuni (mereka), maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” Karena balasan itu berdasarkan amal. Siapa yang tidak marah, maka Allah tidak akan memurkainya. Siapa pun yang menunaikan amalan-amalan yang disukai Allah dan menunaikan amalan-amalan yang disukai oleh sesama serta berguna bagi mereka, maka akan mendapatkan cinta Allah dan cinta hamba-hambaNya. Dan Allah akan menata rapi masalah-masalah hidupnya.
Referensi : https://tafsirweb.com/10958-surat-at-taghabun-ayat-14.html