Kamis, 04 April 2024

Hujan Yang Dikufuri

Hujan Yang Dikufuri

Allah ta'ala berfirman:
{ وَلَقَدۡ صَرَّفۡنَـٰهُ بَیۡنَهُمۡ لِیَذَّكَّرُوا۟ فَأَبَىٰۤ أَكۡثَرُ ٱلنَّاسِ إِلَّا كُفُورࣰا }
"Dan sungguh, Kami telah mempergilirkan (hujan) itu di antara mereka agar mereka mengambil pelajaran; tetapi kebanyakan manusia tidak bersyukur, bahkan mereka kufur".
[QS Al-Furqān: 50]

Apa pelajaran dari hujan yang dipergilirkan?
# Pengaturan hujan adalah kekuasaan Allah, bukan kuasa siapapun. Maka mintalah hujan pada Allah, bukan pada selainNya.
# Sebagaimana Allah mudah menghidupkan kembali bumi yang tandus dengan hujan, begitulah Allah mudah menghidupkan kembali manusia yang sudah mati.

Bagaimana kufurnya manusia dengan nikmat hujan?
# Menganggap hujan bukan dari Allah tapi dari bintang2 atau apapun selain Allah.
# Mencela hujan. Catatan: Bukan termasuk mencela hujan kalau sekedar mengabarkan berita hujan.

Tempo hari ada video pawang hujan yang sesumbar bahwa dia punya perjanjian dengan malaikat hujan, trus dia ngomong "arab" gak jelas yang katanya isi perjanjiannya. Pas saatnya harus beraksi, hujan deres & dia pun kehujanan. Allahul musta'an. Maka jangan pernah percaya pawang hujan. #tadabbur
Ustadz amrullah akhadinta