Selasa, 23 April 2024

ILMU JUGA BISA MENYESATKAN...??!!

ILMU JUGA BISA MENYESATKAN...??!!

#FaidahDauroh
#Dauroh23_STAI_Ali

Ketika menjelaskan kepada kami Muqaddimah kitab Hilyah Thalabil 'Ilmi, Syaikh Prof. Ziyad al-'Abbadiy _hafizhahullah_ memaparkan pentingnya adab dan akhlak dalam menuntut ilmu. Beliau menukil ucapan Sufyan al-Tsauri rahimahullah (wafat: 161 H) yang mengatakan;

إن للعلم طغيانا كطغيان المال

_"Sesungguhnya ilmu itu -bisa menjadikan pemiliknya sewenang-wenang dan melampaui batas- sebagaimana harta."_

Lantas Syaikh Prof. Ziyad mengatakan;

إن للعلم إذا لم يترب الإنسان بأن يربي نفسه، يتكبر على الآخرين. بعض الناس قد يكون سبب ضلاله العلم، سبب غوايته العلم.

_"Sungguh ilmu itu, jika seseorang tidak terdidik jiwanya -di atas akhlak-, maka ia justru akan jadi sombong -dengan ilmunya- terhadap orang lain. Pada sebagian orang, boleh jadi ilmu justru menjadi sebab ia tersesat dan menyimpang."_

عجيب!! هل العلم يطغي؟ نعم!! هل العلم يضل؟ نعم!! قال الله عز وجل في اليهود:

_"Aneh..!! Apakah ilmu bisa menjadikan seseorang zalim & melampaui batas? Ya..!! Apakah ilmu bisa menjadikan seseorang tersesat? Ya..!! Allah berfirman tentang orang-orang Yahudi:_

وَمَا تَفَرَّقُوۤا۟ إِلَّا مِنۢ بَعۡدِ مَا جَاۤءَهُمُ ٱلۡعِلۡمُ بَغۡیَۢا بَیۡنَهُمۡۚ...

_"Tidaklah mereka berpecah belah, melainkan setelah datang kepada mereka ilmu, dikarenakan kedengkian di antara sesama mereka..."_ [Surah Ash-Shūrā: 14]

لما؟ طلبوا العلم لكنهم ما تحلوا بآدابه ولا بأخلاقه، وما أخذوه كما ينبغي. فكان العلم سببا لطغيانه.

_"Kenapa bisa demikian? Karena mereka menuntut ilmu tanpa menghias diri dengan adab-adabnya, tidak juga dengan akhlak-akhlaknya. Sehingga ilmu itu justru menjadi sebab ia sewenang-wenang dan melampaui batas."_

Dari sini kita menyadari, betapa penting mempelajari dan menghiasi diri dengan adab dan akhlak mulia dalam menuntut ilmu. Dan berapa penyakit-penyakit hati, seperti hasad dan dengki, bisa menjadikan ilmu yang dituntut oleh seseorang justru menggiring dia bersikap sombong, zalim dan aniaya pada orang lain.

______
Batu - Malang, Syawwal 1445 • 230424
✍️ ustadz Johan Saputra Halim  hafizhahullah
Ustadz Dr fadlan fahamsyah