Senin, 02 November 2020

Imam al-Kisa'i ulama besar Nahwu, baru menuntut ilmu ketika beliau berumur 40 th

Dari FB Syaikh Dr Muhammad Umar Bazmul

Imam al-Kisa'i ulama besar Nahwu, baru menuntut ilmu ketika beliau berumur 40 th

Imam as-Shofadiy menyebutkan bahwa al-'Izz bin Abdussalam baru menuntut ilmu ketika berumur 50 th 

Imam Ibnul Jauzi baru mengumpulkan qiroaat ketika beliau berumur 70 th 

Ar-Rozi ulama besar kedokteran (penulis kitab al-Hawi fi ath-Thibb, beliau baru belajar kedokteran ketika berumur 40 th

Al-Qoffal al-Marwaziy (ulama besar Mazhab Syafi'i), baru menuntut ilmu ketika berumur 30 th 

Menuntut ilmu tidak ada kata terlambat, kapan dan dimana pun kita bisa menuntut ilmu. 

Berkata Ibnul warodi dalam laamiyah nya 

لا تقل قد ذهبت أربابه ......... كل من سار على الدرب وصل 

Jangan katakan "para ahli sudah tiada/pergi"
-Ingat- Setiap yang berjalan pasti akan sampai
Ust abu sa'dy