Selasa, 17 November 2020

Mu’afa bin Imraan yang berkata ‎:مثل الذي يغضب على العالم مثل الذي يغضب على أساطين الجامع“ ‏Permisalan orang orang yang marah kepada ulama kami semisal seseorang yang memarahi tiang tiang masjid. ‏

Silahkan marah sama tiang masjid...

Manusia pada hari hari ini ada yang kurang empati ketika sebelumnya kurang akal, ketika seorang ulama wafat maka muncullah tabi'at buruknya mentahdzir dan mencela, dengan berlandaskan teori berlepas diri dari ahlul bid'ah yang dia sendiri mungkin masih remang remang siapa ahlul bid'ah dan bagaimana penerapannya secara praktis di lapangan.

Saya sedang meringkas kitab Tadzkiratus Saami' dan sampai kepada ucapan Mu’afa bin Imraan  yang berkata :
مثل الذي يغضب على العالم مثل الذي يغضب على أساطين الجامع
“ Permisalan orang orang yang marah kepada ulama kami semisal seseorang yang memarahi tiang tiang masjid. “ 

Ketika menjelaskan ungkapan ini Syaikh 'Ushaimiy hafidzahullah berkata : " ...orang yang marah kepada ulama seperti orang yang memarahi tiang tiang masjid, marahnya hanya merugikan dirinya sendiri tidak merugikan tiang tiang itu sedikitpun. Demikian pula seseorang yang marah kepada ulama maka tidak merugikan ulama tersebut, justru dialah yang akan merugi."

Abu Asma Andre 
https://t.me/faedah_harian

Rahimahullah Syaikh Ali Hasan Al Halabiy Al Atsari....
Ust abu asma Andre