Jumhur asyaairoh rahimahumullah mengatakan Iman itu semata-mata pembenaran oleh hati. Bersesuaian dengan perkataan jahmiyyah.
Al Imam Asy syafi'i radliyallahu 'anhu mengatakan :" Adalah ijmak dari kalangan sahabat dan tabiin, setelah mereka termasuk orang-orang yang kami jumpai bahwasanya iman itu perkataan (qoul) , perbuatan (amal) dan niat. Tidak cukup salah satu saja dari ketiganya kecuali bersama dengan yang lainnya."
Al imam al muzani rahimahullah mengatakan :" Iman itu perkataan dan perbuatan."
Bernarlah perkataan Al imam Abul mudhoffar as sam'ani asy syafi'i rahmatullah 'alaihi.
فلا ينبغي لأحد أن ينصر مذهبه -أي الشافعي- في الفروع، ثم يرغب عن طريقته في الأصول
Tidak selayaknya seseorang menolong madzhab nya yakni asy syafi'i dalam hal furu' (fiqh) kemudian tidak suka dengan metodenya (thoriqoh) di dalam ushul (aqidah).
Allahu ta'ala a'lam...
#syafiiatsary
Ustadz Farid Fadhilah