Jumat, 27 Oktober 2023

Syaikh Prof. Dr. Solih Sindy hafidzahullah:Barang siapa menduga bahwa pertolongan Allah itu tanpa syarat sungguh keliru,

Syaikh Prof. Dr. Solih Sindy hafidzahullah:

Barang siapa menduga bahwa pertolongan Allah itu tanpa syarat sungguh keliru, -btp bnyk yg salah dg kesalahan ini- pertolongan (utk mengalahkan) musuh² Allah disyaratkan dg syarat yg agung dan itu adl realisasi iman, taqwa, dan amal soleh, Allah berfirman:

- "sungguh kami akan menolong rasul² kami dan orang² beriman"
- "hanyalah pasukan² kamilah yg akan menang"
- "dan kemenangan adalah bg orang yg bertaqwa"
- "Allah berjanji pada orang-orang yg beriman dan beramal soleh..."

Banyak manusia yg tidak tahu perkara ini atau ragu kedudukanya, maka dia menggambarkan dugaan yg keliru, bahwa Allah tak menepati janji, sekali² hal ini tak akan pernah terjadi.

Kesimpulan secara ringkasnya adalah firman Allah "katakanlah ini adalah dari hasil perbuatanmu" dan bagi kalian setiap apa yg terjadi pada seseorang pastilah ada pelajaran.

--

Dulu para sahabat ketika menyelisihi 1 saja perintah Rasulullah, (tidak patuh dan tak sabar menunggu diatas bukit rummaah) lalu ditimpa kekalahan telak dan banyak korban para syuhada uhud, mereka mengatakan bagaimana ini bisa terjadi? Maka Allah katakan, " bahkan itu karena salah kalian sendiri"

Smg Allah tolong dan perbaiki keadaan saudara² kita yg tertindas di Palestine dan menghancurkan makarya orang² yg berbuat makar. Allah sebaik² pembuat makar.
Ustadz bagus wijanarko