Rabu, 19 Februari 2020

godaan terberat seorang thalibul ilm

Diantara cobaan terberat seorang pembelajar bukan kelaparan. Lapar itu hal biasa, bahkan saking asiknya belajar atau mengulang pelajaran, banyak diantara pelajar yang malas makan.

Terus apa dong?

Masuk ke toko buku !

Iya, pelajar mana yang tidak tergiur melihat buku dengan kualitas cetakan yang bagus. Buku dengan bahan kertas yang halus. Buku dari penerbit ternama dan terpercaya. Walau harganya semakin melambung, tetap saja seorang pelajar akan selalu memikirkan bagaimana meminang buku idamannya....

Oh toko buku.....

Bisakah tidak kau pamerkan buku-buku yang jelita itu...
Bisakah kau turunkan maharmu.....
Agar aku dapat meminang bukumu yang indah dan terawat itu...
Semauku .....
Sewaktu-waktu...
Kan kupinang dua, tiga atau empat sekaligus dengan lembaran biru....
Hingga dapat kubuka, kubelai dan kubaca di kamarku....
Abu razin Taufiq 
Thalib ilmi darul hadist Yaman