Tobatnya Ahli Bid'ah.
Jangan terlalu cepat memberikan tempat kepada tokoh kesesatan yg baru tobat dari kebid'ahannya yg telah mengakar kuat. Apalagi ex khawarij.
Syaikh Muhammad Bin Abdul Wahhab rahimahullah dalam kitab Fadhlul Islam beliau membawakan atsar salaf.
Ibnu Wadhah(1) meriwayatkan dari Ayyub (As-Sikhtiyani), ia berkata:
"Ada seseorang yang memiliki pemahaman (khawarij) yang rujuk, lantas aku mendatangi Muhammad bin Sirin dengan perasaan senang mengabarkan hal tsb dan berkata:
“Apakah Anda merasakan si fulan benar-benar meninggalkan pemikiran (khawarij)nya tersebut?”
Jawabnya: “Tunggu dulu! perhatikan kemana perubahannya. Sungguh penggalan akhir hadits ini lebih dahsyat atas mereka dari pada awalnya:
يمرقون من الدين ثم لا يعودون إليه
‘Mereka melesat keluar dari Islam kemudian tidak kembali kepadanya.’”(2)(3)
Hadits yang menjelaskan sifat khawarij di atas terdapat 2 penggalan kalimat. Penggalan pertamanya menyebutkan bahwa mereka melesat keluar dari agama. Sedang penggalan keduanya menyebutkan bahwa mereka tidak kembali lagi.
Penggalan kedua ituah yg dikatakan oleh Ibnu Sirin rahimahullah lebih dahsyat dari yg pertama, yg menunjukkan bahwa Ahli Bid'ah secara umum dan khawarij secara khusus sulit diberikan taufiq untuk bertaubat sebagaimana dikatakan oleh Imam Ahmad rahimahullah.
Syaikh Abdurrazzaq Al-Badr hafizhahullah menerangkan, bahwa hal itu dikarenakan di antara sifat ahli bid'ah itu sering berubah-rubah (pemikirannya), banyak warna warninya. Bertobat dari satu pemikiran bid'ah namun berpindah ke pemikiran bid'ah lainnya.(4)
▪︎♡▪︎♡▪︎♡▪︎
(1) Termasuk imam dari imam-imam madzhab Malikiyah. (Syarah Fadhlul Islam Shauti Syaikh Abdurrazzaq Al-Badr)
(2) HR. Bukhari.
(3) Hasan HR. Ibnu Wadhah dalam Al-Bida wan Nahyu Anha. (Syarah Fadhlul Islam, Syaikh Sholih Al-'Ushaimi)
(4) Syarah Fadhlul Islam Shauti Syaikh Abdurrazzaq Al-Badr
¤▪︎¤▪︎¤▪︎¤
● Wadah Berbagi Faedah (Group Telegram) https://t.me/+230Whm6dyEI4ZjVl
● Link PPDB Ponpes Barokah Ilmu :
https://linktr.ee/ppbaim
Ustadz ridwan abu raihana