Kenapa Imam asy-Syafi'iy Menulis Buku Bantahan kepada Gurunya, Imam Malik?
Abu Zakarya as-Sajiy rahimahullah meriwayatkan bahwa faktor Imam asy-Syafi'iy menulis sebuah kitab bantahan kepada Imam Malik adalah karena sampai kabar pada Sang Imam bahwa penduduk negeri Andalusia mengultuskan songkok Imam Malik.
Songkok (Qalansuwah) itu dijadikan oleh penduduk Andalusia sebagai alat atau bahan untuk ngalap berkah dalam salat atau doa istisqa` (permohonan turun hujan).
Juga, apabila mereka diperingatkan tentang hadis Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam, mereka malah berhujah dengan pendapat Imam Malik (meskipun menyelisihi hadis sahih dan jelas).
Maka Imam asy-Syafi'iy menyatakan, "Sesungguhnya Imam Malik hanya seorang manusia biasa; bisa salah dan tergelincir". (Artinya: seorang manusia yang bisa salah tidak perlu dikultuskan berlebihan hingga songkoknya pun dijadikan bahan ngalap berkah).
Untuk menunjukkan bahwa Imam Malik tidak maksum, dan tak perlu dikultuskan berlebihan, beliau pun menulis kitab bantahan terhadap Imam Malik rahimahullah yang juga merupakan guru utama beliau. Rahimahumullah.
(Rujukan: Manaqib asy-Syafi'iy karya al-Baihaqiy: 1/508-509).
Ustadz maulana