Selasa, 23 Agustus 2022

NASEHAT SYAIKH ABDUL AZIZ BIN ABDULLAH BIN BAZ - RAHIMAHULLAH -

NASEHAT SYAIKH ABDUL AZIZ BIN ABDULLAH BIN BAZ - RAHIMAHULLAH -

" Wajib bagi orang-orang islam untuk mengajak kepada kebenaran, menjelaskan kebaikan-kebaikan & hakikat agama islam itu kepada seluruh umat dengan bahasa-bahasa yang mereka pahami, sehingga mereka memahami agamanya, (memahami) tentang Allah dan juga Rasul Nya.

Hendaknya mereka juga menyingkap berbagai macam syubhat (hal-hal yang rancu & membingungkan) yang dihembuskan oleh musuh-musuh islam, menjelaskan kebatilan-kebatilan mereka dengan dalil-dalil (bukti ilmiah) berupa naqli (alquran & hadis) dan akal (logika). Karena Allah mewajibkan mereka untuk menolong agamanya dan juga Rasulnya  Muhammad - shallallahu 'alaihi wa sallam -.

Allah - Ta'ala - memberitahukan bahwasanya tidak ada keselamatan ataupun kesuksesan (bagi siapapun) kecuali dia menolong kebenaran dan mengikutinya. "

[" Al-Islam Huwa Dinullah Laisa Lahu Diin Siwaahu " (Hal.12-13), Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz, cet. Dar al-Wathan li an-Nasyr]
Ustadz ragil juliantoro