Kamis, 28 Januari 2021

JANNATUL BAQI, KUBURAN UMMAT ISLAM TERBESAR DI DUNIA (Bagian-1)

JANNATUL BAQI, KUBURAN UMMAT ISLAM TERBESAR DI DUNIA (Bagian-1)

Jannatul Baqi', adalah sebuah Pemakaman Ummat Islam terbesar dunia. Disinilah dimakamkan sekitar 10.000 sahabat dan keluarga Rasulullah Shalallahu Alaihi Wasallam, beberapa tabiin dan terus menerus menjadi tempat pemakaman ummat Islam dari berbagai penjuru dunia yang Allah takdirkan meninggal di kota Madinah.

Terletak di sebelah tenggara Masjid Nabawi dengan luas 180.000m persegi, Baqi' menjadi pemakaman ummat Islam pertama kali setelah Rasulullah hijrah ke Kota Madinah. Baqi' adalah makam ke-3 Yang disunnahkan oleh Rasulullah untuk berziarah kepadanya, selain Makam Rasulullah Shalallahu Alaihi Wasallam dan Makam Syuhada Uhud.

Dalam sebuah hadits dari Abu Rafi’ Radhiallahu ‘anhu, ia berkata,

كان رسول الله صلى الله عليه وسلم يرتاد لأصحابه مقبرة يدفنون فيها الأموات، وطلب نواحي المدينة وأطرافها، وقال: (أمرت بهذا الموضع) يعني البقيع، فكان أمر الله عز وجل لرسوله صلى الله عليه وسلم باتخاذ البقيع مقبرة للمسلمين أكبر فضل له وقد تعهدها الرسول الكريم بالزيارة.

Rasulullah ﷺ meminta kepada para sahabatnya sebuah pekuburan untuk memakamkan orang yang telah meninggal. Beliau meminta sebuah tepat di pinggir Kota Madinah. Beliau bersabda, ‘Aku diperintahkan memilih tempat ini’. Yaitu Baqi’. Allah ﷻ memerintahkan Rasulullah ﷺ untuk menjadikan Baqi’ sebagai pekuburan kaum muslimin. Dan termasuk di antara keutamaan Baqi’ adalah Rasulullah berjanji untuk menziarahinya.

Baqi' saat ini layak menjadi contoh makam terbaik untuk ummat Islam di seluruh dunia, karena pemakaman ini sesuai dengan sunnah Rasulullah, tidak ada bangunan diatasnya, tidak dimarmer, bahkan nama saja tidak ada. Padahal yang dikuburkan adalah manusia-manusia terbaik dari kalangan sahabat Rasulullah dan juga Ahlul Bait beliau.

Kenapa Dinamakan Baqi'?
-----------------------------------------
Seorang sejarawan, Tinedhib al-Faidi, mengatakan, “Arti kata baqi’ secara bahasa adalah setiap tempat yang terdapat pokok pohon (sisa pohon yang habis ditebang) yang ditebang dari berbagai sisi. Oleh karena itu, ia dinamakan Baqi’ al-Gharqad. Al-gharqad adalah sejenis pohon besar yang berduri (Boxthorn) yang berlimpah di Baqi'. Pohon ini berjenis Lycium shawii (Bahasa Arab:Alaosaj) spesies dari Boxthorn.

Siapa yang Pertama Kali Dikuburkan di Baqi'?
-------------------------------------------------------------------------
Dari kalangan Muhajirin adalah Usman Bin Ma'zun Radhiallahu 'Anhu,  beliau meninggal di tahun ke-2 hijriah, sementara dari kalangan Anshar adalah As'ad Bin Zararah Radhiallahu'Anhu.

Siapa Saja yang Dimakamkan di Baqi' dan Dimana Letaknya?
---------------------------------------------------------------------------------
Tidak ada dasar dan sumber yang pasti mengenai posisi daripada makam para sahabat yang mulia tersebut, karena beberapa kali Baqi' pernah mengalami perombakan. Perombakan pertama Kali terjadi pada tahun 1220 H/1805 dan yang keduanya pada tahun 1344 H/1922.

Pada masa Kekhalifahan Turki Ustmani, makam para Ahlul Bait dibuatkan kubah-kubah seperti Masjid (lihat di gambar), sudah tentu penggagasnya adalah kaum syiah, para peziarah banyak yang bertabbarruk/ngalap berkah, serta berbuat bid'ah di tempat ini, mereka disibukkan untuk berziarah dan menomorduakan ibadah di Masjid Nabawi. Bagi yang pernah umroh/haji pasti sering melihat di waktu ketika ummat Islam semua berjamaah sholat di Nabawi, mereka para pemuja kuburan ini lebih mementingkan ziarah, seolah Allah dinomorduakan. Na'uzubillahi min zaalik.

Diantaranya makam-makam yang dibuatkan kubah adalah makam Ibrahim putra Nabi, Ja'far Thayyar, Shafiyah (bibi Nabi) dan 'Atikah (saudari Shafiyah), Ummul Banin (ibu Abbas), dan beberapa orang lagi dari keluarga Bani Hasyim.

Menurut literatur Syiah, Makam empat Imam,  Abbas dan makam yang dinisbatkan kepada Sayidah Fatimah, memiliki kubah yang ditutupi dengan kain yang merupakan hadiah dari Sultan Ahmad Utsmani pada tahun 1131 H/1719.

Seolah mereka lupa dengan larangan Rasulullah Shalallahu Alaihi Wasallam untuk membangun Makam, sebagaimana hadist yang diriwayatkan oleh Jabir radhiallahu’anhu, beliau berkata:

نَهَى رَسُولُ اللهِ صَلىَّ اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَنْ يُجَصَّصَ الْقَبْرُ وَأَنْ يُقْعَدَ عَلَيْهِ وَأَنْ يُبْنَى عَلَيْهِ

“Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam melarang kuburan dikapur, diduduki, dan dibangun”.

Mereka juga lupa bahwa kota ini akan selalu terjaga dari segala bentuk Perbuatan Bid'ah dan Kesyirikan, sebagaimana Sabda Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : 

الْمَدِينَةُ حَرَمٌ ، فَمَنْ أَحْدَثَ فِيهَا حَدَثًا، أَوْ آوَى مُحْدِثًا، فَعَلَيْهِ لَعْنَةُ اللَّهِ وَالْمَلائِكَةِ وَالنَّاسِ أَجْمَعِينَ، لَا يَقْبَلُ اللَّهُ مِنْهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ صَرْفًا وَلا عَدْل
Kota Madinah adalah tanah suci, maka barangsiapa yang melakukan perbuatan bid’ah dan maksiat atau melindungi pelakunya maka baginya laknat Allâh, laknat para malaikat dan laknat manusia seluruhnya. Pada hari kiamat nanti tidak diterima darinya amalan wajib maupun sunnah.

Hadits ini diriwayat oleh Muslim dari hadits Abu Hurairah Radhiyallahu anhu , hadits juga terdapat dalam kitab Shahîhain dari Ali Radhiyallahu anhu .

Hadist yang lain menerangkan Jaminan Allah atas Kota ini dari segala tipu daya manusia.

يَكِيْدُ أَهْلَ المدينةِ أَحَدٌ بِسُوْءٍ إِلاَّ انْمَاعَ كَمَا يَنْمَاعُ الْمِلْحُ فِي الْمَاءِ

Tidak ada seorangpun yang membuat tipu daya terhadap penduduk Madinah, melainkan dia akan mencair sebagaimana garam mencair garam dalam air.

Imam Muslim dalam Shahîhnya meriwayatkan dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu , Beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

 مَنْ أَرَادَ أَهْلَ هَذِهِ الْبَلْدَةِ بِسُوءٍ أَذَابَهُ اللَّهُ كَمَا يَذُوبُ الْمِلْحُ فِي الْمَاءِ

Barangsiapa merencanakan keburukan bagi penduduk kota ini (Madinah) maka Allâh akan jadikan keburukannya itu lebur sebagaimana garam lebur dalam air.

Maka atas izin Allah, pada tanggal 8 Syawal tahun 1344 H/1926 semua qubah-qubah di pemakaman Baqi' ini berhasil dihancurkan berdasarkan fatwa dari Syaikh Abdullah Bulaihad, hakim ketua Saudi saat itu. Akhirnya Baqi' dikembalikan seperti di masa Rasulullah Shalallahu Alaihi Wasallam dan generasi terbaik setelahnya.

Pada masa pemerintahan Raja Fahd Rahimahullah, tembok Baqi kembali dibangun dan pada tahun 1418 H/1997-98 - 1419 H/1998-99 jalan-jalan di pemakaman Baqi diaspal demi untuk memudahkan peziarah, pembangunan dilakukan dengan tanpa melanggar Syari'at yang telah Allah Subhanahu Wa Ta'ala Dan Rasulullah tetapkan. 
---------------------------------------------------------------------
Bersambung ...... Ke Bagian-2 (Siapa saja sahabat yang dikuburkan di Makam Baqi' serta posisi makamnya menurut beberapa ahli sejarah).

Tengah Malam di Bawah langit Kota Madinah Al Munawwarah

Fauzy (Aboe Fatih Al Anshari)

Fb : Muhammad Fauzy Ilham
Ig : Keluarga Al Anshari Madinah
YT channel : 
https://www.youtube.com/channel/UCt3nqmw6aUcABetd2gyEX0w
pemakaman Baqi 
pemakaman Baqi
1,pemakaman Baqi di masa Khalifah Turki utsmani (gambar atas )
2, Pemakaman Baqi dimasa Bani sa'ud (gambar bawah)(tanpa diberi bangunan atasnya )tambahan dari Al faqir 



pemakaman baqi dimasa kekhalifahan Turki utsmani
pemakaman Baqi dimasa kekhalifahan Turki utsmani
pemakaman Baqi dimasa kekhalifahan Turki utsmani
pemakaman Baqi di masa kekhalifahan Turki Utsmani