Senin, 06 Juni 2022

Menjelang kematian seseorang dapat melihat malaikat

*Menjelang kematian seseorang dapat melihat malaikat
===============

Allah berfirman di surat al-Furqan,

يَوْمَ يَرَوْنَ الْمَلَائِكَةَ لَا بُشْرَى يَوْمَئِذٍ لِلْمُجْرِمِينَ وَيَقُولُونَ حِجْرًا مَحْجُورًا

Pada hari mereka melihat malaikat dihari itu tidak ada kabar gembira bagi orang-orang yang berdosa mereka berkata: “Hijraan mahjuuraa.” (QS. al-Furqan: 22)

Al-Hafidz Ibnu Katsir menyebutkan, ada 2 tafsir mengenai makna ‘mereka melihat malaikat’

[1] Bahwa mereka melihat malaikat menjelang kematian

[2] Bahwa mereka melihat malaikat pada hari kiamat

Penjelasan al-Hafidz Ibnu Katsir mengisyaratkan bahwa menjelang kematian, terkadang manusia melihat malaikat.

Kemudian, disebutkan dalam riwayat dari Ibnu Abbas Radhiyallahu ‘anhuma, beliau mengatakan,

إِنَّ الْمُؤْمِنَ إِذَا حَضَرَهُ الْمَوْتُ شَهِدَتْهُ الْمَلَائِكَةُ فَسَلَّمُوا عَلَيْهِ وَبَشَّرُوهُ بِالْجَنَّةِ

Sesungguhnya ketika hamba mukmin pada waktu menjelang kematiannya, akan disaksikan malaikat, dan mereka akan memberi salam kepada hamba yang mukmin, dan memberikan kabar gembira dengan surga. (Tafsir at-Thabari, 13/664).

✍️ Ustadz Ammi Nur Baits (Dewan Pembina Konsultasisyariah.com)

Demikian, Allahu a’lam.
Di share oleh ustadz abu yahya badrusalam 
....