Kamis, 09 Desember 2021

SUKSES YANG SESUNGGUHNYA

SUKSES YANG SESUNGGUHNYA

Kesuksesan, kemenangan atau keberuntungan menurut sebagian orang adalah dengan berlimpahnya harta, tinggi karir dan jabatannya, tenar dan terkenal, banyak pengawal, kawan dan sahabat dan segala sesuatu yang lain yang berhubungan dengan dunia.

Padahal kesuksesan, kemenangan atau keberuntungan yang sebenarnya adalah ketika seseorang di akhirat kelak masuk ke dalam surganya Allah Ta'ala dan dijauhkan dari nerakaNya.

Berkata Asy Syeikh Al Utsaimin rahimahullah:

"ليس الفوز أن تفوز بشيء من الدنيا 
بل الفوز أن تزحزح عن النار وتدخل الجنة". شرح صحيح البخاري(٨ /٢٨٩) 

Bukanlah kesuksesan (kemenangan) itu ketika engkau meraih sesuatu dari dunia ini. Tetapi kesuksesan (kemenangan) yang sebenarnya adalah ketika engkau dijauhkan dari neraka dan dimasukkan kedalam surga. (Syarah Shohih Al Bukhori 8/289).

AFM