Kamis, 21 Oktober 2021

Nabi ﷺ memiliki 7 baju besi. Setiap baju besi ada namanya. Baju besi pertama bernama Dzatul Fudhul, inilah baju besi yang digadaikan kepada Abu Syahm (seorang yahudi) ketika Nabi ﷺ membeli 30 sha’ gandum untuk nafkah istri-istrinya

Nabi ﷺ memiliki 7 baju besi. Setiap baju besi ada namanya. Baju besi pertama bernama Dzatul Fudhul, inilah baju besi yang digadaikan kepada Abu Syahm (seorang yahudi) ketika Nabi ﷺ membeli 30 sha’ gandum untuk nafkah istri-istrinya

Beliau ﷺ bahkan pernah memakai dua lapis sekaligus saat perang uhud, ini menunjukan bahwa seorang Nabi saja tidak memiliki ilmu kebal. Padahal beliau adalah Sayidul Mutawakilin (pemimpinnya orang orang yang bertawakal kepada Allah).

Menggunakan baju besi (dan ikhtiyar lainnya) bukanlah menghilangkan esensi tawakal. Justru inilah hakikat tawakal sebenarnya yaitu dengan bergantung kepada Allah dan mengambil sebab sebab. Sehingga hati kita tidak sama sekali bergantung kepada sebab-akibat logis saja. Tapi juga terikat sepenuhnya kepada Allah.

#syamail
Ustadz abdurahman zahier