Selasa, 05 Oktober 2021

Bacaan shalat itu apakah cukup didalam hati atau harus diucapkan/digerakkan oleh losan?2. Mana yg lebih utama antara berwudhu setiap shalat (wajib) dengan menjaga wudhu (1 wudhu utk beberapa shalat wajib).

Asslm alaikum wr wb.

Afwan Ustadz @⁨Sunardi Bin Kuwat Admin Figh Usroh⁩ , saya izin bertanya.
1. Bacaan shalat itu apakah cukup didalam hati atau harus diucapkan/digerakkan oleh losan?
2. Mana yg lebih utama antara berwudhu setiap shalat (wajib) dengan menjaga wudhu (1 wudhu utk beberapa shalat wajib).

Demikian, terima kasih.
Wassalamu alaikum wr wb.


وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته 

1. Harus diucapkan minimal bisa didengar telinga sendiri dalam keadaan normal.

Dalam madzhab Syafi'i rahimahullohu ta'ala bacaan shalat yang wajib ada lima yaitu:
🔹 Takbiratul ihram
🔹 surat Alfatihah 
🔹 Tasyahud akhir 
🔹 Shalawat Nabi shalallahu alaihi wassalam pada tasyahud akhir itu
🔹 Salam minimal satu kali.

Selainnya sunah. Dan tetap juga namanya membaca minimal didengar oleh telinganya sendiri dalam keadaan normal.

2. Lebih utama berwudhu setiap shalat meskipun belum batal.

Wallohu a'lam