GUNAKAN METODE TANYA JAWAB
Penyampaian ilmu melalui metode tanya jawab memiliki beberapa kelebihan, di antaranya; (1) menjadikan ilmu lebih menancap pada ingatan murid, (2) murid menjadi lebih fokus pada pembelajaran dan (3) menumbuhkan interaktif dalam pembelajaran sehingga penyampaian ilmu menjadi tidak menjenuhkan.
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa Sallam pernah bertanya kepada para Sahabatnya;
هَلْ تَدْرُوْنَ مَاذَا قَالَ رَبُّكُمْ؟
“Apakah kalian tahu apa yang telah difirmankan oleh Rabb kalian?” (Muttafaq ‘alaih. HR. Bukhari : 846 dan Muslim : 71)