Imam Syafi'iyah Membela Syaikhul Islam
"Beliau (Ibnu Taimiyah rahimahullah) adalah penulis berbagai karya tulis yang populer dan banyak tersebar, yang memberikan bantahan kepada para Ahli Bidah dan Ilhad serta para penganut akidah hulul dan wahdatul wujud. Orang yang memiliki kelebihan seperti ini, bagaimana bisa tidak dianggap sebagai Syaikhul Islam, dan dibanggakan namanya di hadapan seluruh ulama?!
Tidak perlu mendengar orang yang menuduhnya dengan tuduhan yang tak berdasar, atau menisbahkan padanya suatu pandangan sesat atas dasar hawa nafsunya. Karena ucapan orang dengki, zalim, dan durhaka itu sama sekali tak akan memberikan mudarat pada beliau:
وَمَا ضَرَّ نُوْرُ الشَّمْسِ إِنْ كَانَ نَاظِرًا * إِلَيْهِ عُيُوْنٌ لَمْ تَزَلْ دَهْرَهَا عُمْيا
"Cahaya mentari (Ibnu Taimiyah) tak kan pernah pudar... hanya karena mata-mata (para pencela) yang memandangnya buta selamanya."
[ Imam Mazhab Syafi'iyah, Shalih al-Bulqiniy rahimahullah, dalam ar-Radd al-Wafir: 249 ]
Ustadz maulana